Halo! Selamat tahun baru teman-teman yang masih membaca blog. Selamat tahun baru juga untuk mu wahai blog, ku. Ini tahun ke-19 kita bersama, semoga nggak bosan sama kisah-kisahku ya walau sekarang sepertinya aku makin jarang cerita-cerita :’)
Anyway, biasanya awal tahun saya menuliskan harapan dan target pada tahun tersebut. Tahun 2021 ini, harapan dan target saya sebetulnya adalah melanjutkan dan meningkatkan apa yang sudah saya mulai dan tekuni di tahun-tahun sebelumnya. Nggak ada yang betul-betul baru.
- Lanjut jadi ilustrator, kreator, dan sedikit-sedikit animator
- Lanjut dan mengembangkan Buibu Baca Buku Book Club
- Lanjut dan meningkatkan target baca buku / reading challenge
- Tahun ini naik sedikit jadi 48 buku setahun
- Lanjut jadi penulis buku; menulis dan menerbitkan buku baru setelah Komik Persatuan Ibu-Ibu
- Lanjut olahraga dengan konsisten
- Tahun ini punya target 150 heart points / minggu di Google Fit
- Lanjut jadi ibu untuk Antariksa
- Tahun ini Antariksa masuk TK dan harapannya bisa sekolah tatap muka
- Lanjut Program MicroMasters: Integrated Digital Media via edX
Yup, begitulah kira-kira. Saya pikir kondisi di tahun 2021 ini masih akan mirip dengan 2020. Selama tahun 2020, dengan adanya pandemi dan lebih banyak belajar, baca buku untuk riset nulis buku serta jurnal untuk mengerjakan tugas, saya jadi banyak berpikir ulang sekaligus berpikir ke depan soal profesi saya. Selain harus banyak berimajinasi secara realistis tentang masa depan, saya menyadari bahwa saya harus menjaga api semangat belajar saya.
*
Bicara soal api semangat belajar, di bulan pertama tahun ini saya berhasil menyelesaikan 1 dari 4 course yang harus diselesaikan untuk program MicroMasters: Integrated Digital Media: ‘Theories of Media and Technology’.

Di awal, saya sempat menganggap kalau ‘Theories of Media and Technology’ akan menjadi course termudah, makanya saya ambil pertama (HAHAHA). Namun ternyata ‘ngos-ngosan’ juga karena setiap minggu ada tugas yang diperiksa oleh teman se-course dan academic staff dari NYUx. Bacaan yang harus dibaca pun lumayan banyak tapi alhamdulillah saya berhasil lulus juga. Alhamdulillah juga, dapat A! Duh, maafin ya norak, tapi jujur, saya senang banget. Rasanya setiap rupiah yang saya pakai untuk membiayai program ini terasa bermanfaat.

Sedikit recap, saya sempat publish 2 essay dan 3 tugas yang bisa kalian akses kalau minat, hehehe:
- Essay: Finding ME in MEdia, Finding Media in Me
- Tugas interaktif: Picking My Monday Mantra
- Essay: Through The Looking Glass: What is Real and What is Not?
- Tugas interaktif: ‘Adapt!’ AR filter for Instagram
- Tugas interaktif: ‘O Crystal Ball!’ AR filter for Instagram
- Tugas interaktif: Printable zine
Untuk teman-teman yang masih maju mundur mau ambil course berbayar atau cukup yang gratisan, saya akan bilang kalau sering kali dorongan ‘ogah rugi karena udah bayar jadi jangan sampe gagal’ adalah dorongan yang teramat besar :’)))) Jadi kalau budgetnya ada dan kalian merasa bahwa course ini akan berfaedah untuk perjalanan profesional kalian, ambil deh yang berbayar.
Mulai minggu lalu, saya mulai masuk kelas ‘Creative Coding‘. Wah, jujur sih ini paling bikin deg-degan. Untungnya, load tugasnya nggak seberat ‘Theories of Media and Technology’. Saya cek sampai minggu ke-3, intinya adalah belajar gambar dan animasi interaktif dengan coding. Jiper sih, tapi tak ada pilihan selain hadapi :’))) *the power of ogah rugi strikes back haha* Selain itu, sisa-sisa pemahaman saya waktu dulu SMP suka otak-atik html dan CSS untuk blog sendiri ada sepercik dua percik yang membantu. So, yeah, after almost 2 decades, I still thank this blog A LOT. :’)
Oh iya, gambar yang ada di header adalah PR pertama saya di kelas creative coding:

Kalau mau lihat codenya ada di sini ya.
*
Selain soal online course, hal lain yang saya syukuri adalah karena saya berhasil menyelesaikan naskah buku yang saya mulai di akhir tahun lalu dan menyetornya ke editor. Mudah-mudahan tahun ini bukunya bisa terbit yaa :) Tahun 2021 ini memang sepertinya saya akan lebih banyak berkutat dengan buku. Ada cukup banyak rencana untuk Buibu Baca Buku Book Club juga, mudah-mudahan lancar dan bisa terlaksana.

Awal tahun ini BBBBC sudah mengadakan 2x IG live membahas soal buku. Lalu minggu ini BBBBC akan membahas demam Korea, BTS, dan hubungannya dengan buku dan literasi. Diskusi ini kemudian akan diikuti oleh sebuah program kolaborasi dengan Kawung Living. Menarik yaaa?
Sepertinya itu dulu update pertama di 2021. Bismillah, semoga tahun ini menjadi tahun yang penuh keberkahan.
Salam sehat dan semangat!
Leave A Reply