Rethinking, Refreshing

Pertama, saya ingin memohon maaf untuk teman-teman pembaca yang mendapatkan notifikasi nggak jelas dan berturut-turut dari blog ini. Terima kasih untuk yang berbaik hati sudah menanyakan apakah blog ini kena hack atau disusupi malware. Notifikasi-notifikasi tersebut terkirim akibat saya menginstall theme WordPress baru dan mengimpor materi demo-nya. Ternyata materi demo tersebut termasuk beberapa blog post lorem ipsum. Kini posts tersebut sudah saya hapus dan alhamdulillah, tampilan barunya sudah muncul.

Yup, tampilan baru :) Salah satunya karena saya ingin tampilan blog yang lebih ringan dan enak dibaca di smart phone. Walaupun saya masih pembaca setia blog di desktop, namun statistik pengunjung blog ini yang mengakses melalui ponsel terus meningkat. Selain itu, saya mencoba bebenah, merampingkan menu dan kategori. Saya memindahkan portfolio saya sepenuhnya ke Behance, lalu menonaktifkan link ke YouTube channel dan akun Pinterest yang memang nggak saya update.

Declutter. Focusing on what matters the most.

Hal ini saya lakukan karena sudah sebulanan ini, saya berpikir kembali, “Apa sih tujuan saya sekarang ngeblog?”

Duluuu sekali, tahun 2003, saya masih SMP dan saya tau kalau tujuan saya ngeblog adalah untuk menulis pengalaman saya sehari-hari. Selama 15 tahun saya terus berubah dan blog ini merekam fase-fase hidup saya; mulai dari fase cinta mati ke Iker Casillas, fase merasa bijaksana karena belajar fotografi analog (dan bukan asal cekrek-cekrek DSLR, deep banget lah HAHAHA), fase posting foto-foto galau saat solo traveling, sampai sekarang di fase menulis review krim anti ruam popok. Pada keberjalanannya, nggak terhitung teman, klien, project, dan kesempatan yang saya dapat melalui blog. Bahkan sekarang blog ini menjadi bagian dari pekerjaan saya. Namun kadang rezeki dan kesempatan-kesempatan yang datang ini membuat saya lupa tujuan saya menulis dan berbagi. Oleh karena itu, saya merasa harus mempertanyakannya kembali ke diri saya, “What is my purpose?” Karena pada akhirnya, tujuan adalah alasan terbesar untuk tetap konsisten dalam melakukan sesuatu.

I’m sure that money or fame have never been my purpose. I hope they never will.

Saya pun membuat survey kecil-kecilan di Instagram Story, bertanya kepada teman-teman yang masih membaca blog saya tentang konten apa yang ingin mereka baca di blog ini. Saya senang sekali waktu lihat ada teman-teman yang jawab, dan terharu juga karena ternyata paling banyak bilang kalau mereka suka pemikiran saya bagi dalam kategori thoughts, tips dan trik serta catatan perjalanan saya.

Terima kasih teman-teman yang sudah bantu menjawab karena saya mulai bisa menjawab apa tujuan saya tetap menulis dan berbagi: saya ingin bermanfaat bagi orang banyak dan sebanyak-banyaknya berbagi kebaikan.

Semoga ke depannya, apapun konten yang saya buat (sekalipun yang disponsori) tetap bisa membawa kebaikan, ya :)

Terima kasih juga sudah membaca, dan masih membaca blog ini. Semoga tetap membaca :D

11 responses

    1. Hae mantan bapak kosanku~

  1. Tampilannya lebih bersih Put, tapi yang dulu jg aku mah tetep suka baca sih meskipun diam2 :D

    1. Terima kasih Mbak Sandraa… ahahah iyaa, aku juga masih loh mampir ke blog blog tapi diem2 ajaa jarang komen2 :’))

  2. tampilannya bikin krasan mbak. Laaaffff

    1. Terima kasih :D

  3. Selalu panik kalau ada teman yang ganti layout blog, apakah kuharus bersih2 dan ganti layout juga? Haha. Aku suka layoutnya, lebih clutter free dan gk banyak distraksi. Ilustrasimu pun jadi lebih ke-highlight dengan header post yang besar.

  4. sandraartsense Avatar
    sandraartsense

    Keep inspiring kak?

  5. saya tunggu postingan kamu berikutnya :)

  6. […] pemutih, pengencang, kosmetik palsu, tas KW, dst. Jangan jauh-jauh dulu deh ngomongin value, purpose, self-acceptance, itu mah ketinggian. Soal keamanan saja sepertinya nggak diperhatikan sama sekali […]

  7. […] This year, I’ve been very fortunate to have opportunities to share and think a lot about my purpose. […]

Leave a Reply to Influence & Purpose – Puty's JournalCancel reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: